Surga Kecil di Pulau Cubadak di Kabupaten Pesisir Selatan
Kondisi alam yang tenang dan udara bersih, pemandangan laut diiringi
semilir angin pantai, dan rimbunnya pohon kelapa bisa Anda dapatkan di
sini. Plus, nikmatnya melepas penat dengan segarnya buah kelapa muda
dari pulau ini. Pulau Cubadak ini bisa dibilang pulau tak berpenghuni,
Anda pun akan merasa Anda lah pemilik pulau indah ini. Di pulau ini
hanya terdapat beberapa rumah persinggahan nelayan setelah berlayar
mencari ikan di laut.
Untuk mencapai Pulau Cubadak dari Badara Internasional Minangkabau di
Padang Pariaman terus ke Dermaga Carocok di Tarusan, Kabupaten Pesisir
Selatan. Dari bandara ke dermaga ke Pulau Cubadak berjarak sekitar 70
km, ditempuh dalam waktu 2 jam perjalanan. Dan dilanjutkan dengan speed
boat selama 15 menit ke Pulau Cubadak.
0 Response to "Surga Kecil di Pulau Cubadak di Kabupaten Pesisir Selatan"
Post a comment